Gunakanlah perintah berikut untuk melakukan format terhadap sebuah disk yang baru:
        mkfs.ext2       /dev/hdb1
Untuk melakukan pemeriksaan mengenai keberadaan block yang rusak (bad block, atau kerusakan fisik), tambahkanlah opsi  -c  sebelum  /dev/hdb1  dari perintah di atas.
(Catatan: bertolak-belakang dengan apa yang telah dinyatakan di dalam halaman man, ternyata perintah  mkfs -t ext2 -c /dev/hdb1  di dalam distribusi-distribusi Red Hat, Debian, dan Slackware tidak melakukan pengecekan terhadap kemungkinan adanya block yang rusak.)